Ruang makan merupakan salah satu ruang sosial di dalam rumah. Fungsinya bukan hanya sekedar tempat untuk makan bersama keluarga, tetapi juga sebagai sarana berkumpulnya penghuni rumah untuk saling berbagi cerita.
Agar dapat memiliki fungsi emosional seperti ini, ruang makan haruslah didekorasi dengan sangat nyaman seperti layaknya kafe. Ada alasan tersendiri mengapa kafe banyak menjamur di kota-kota besar, seperti halnya ruang makan di rumah, sebagian besar orang yang datang ke kafe justru tidak memiliki tujuan menikmati menu yang dihidangkan, namun sebagai ruang untuk bertemu keluarga, teman, atau sahabat, bahkan beberapa orang lainnya menjadikan kafe sebagai tempat untuk bekerja. Maka langkah yang tepat, jika Anda dapat menerapkan konsep kafe pada ruang makan di rumah Anda. Semakin nyaman suasana ruang makan, maka akan semakin banyak cerita yang bergulir dari setiap penghuni rumah.
Berikut ini beberapa tips mendekorasi ruang makan di rumah yang Anda bisa lakukan agar bisa senyaman mungkin seperti layaknya kafe.
1. Pilih desain interior kafe yang diinginkan
Jika Anda sering mengunjungi kafe untuk sekedar makan atau berkumpul bersama keluarga dan teman, biasanya Anda mungkin tanpa sadar memperhatikan suasana yang ada di dalam kafe. Mulai dari desain interior kafe secara keseluruhan, atau mungkin hanya elemen pendukung yang mampu menarik perhatian Anda maupun pengunjung lainnya.
Desain interior kafe masa kini adalah desain yang instagramable, terlepas dari gaya desain yang diaplikasikan. Apakah itu berkonsep minimalis, vintage, industrial, atau shabby chic. Sesuaikan dengan keinginan Anda sebagai pemilik rumah. Namun perlu diketahui, konsep desain ruang makan ala kafe biasanya akan turut berpengaruh pada gaya desain yang diaplikasikan di dapur, atau sebaliknya. Jadi pastikan Anda dapat memilih desain interior yang bisa diaplikasikan sekaligus pada dua ruang utama di rumah.
2. Pilih furnitur yang sesuai
Setelah desain interior sudah Anda tentukan, mulailah untuk mencari furnitur yang mendukung. Furnitur merupakan salah satu elemen utama yang perlu diperhatikan saat melakukan dekorasi ruang makan ala kafe. Furnitur yang digunakan tidak harus mahal, namun harus sesuai konsep desain. Sebagai contoh, gunakan furnitur dengan material besi untuk desain kafe industrial, furnitur dengan corak bunga untuk desain kafe shabby chic. Perhatikan juga bentuk dan ukuran furnitur, sesuaikan kembali dengan luas ruang makan. Faktor kenyamanan pun harus diperhitungkan saat memilih furnitur yang tepat untuk ruang makan ala kafe.
3. Perhatikan Dekorasi Dinding
Hampir tidak ada kafe yang membiarkan dindingnya kosong begitu saja, apapun gaya desain yang dipakai. Dinding kafe sebagian besar dipenuhi dengan dengan dekorasi yang unik dan menarik, mulai dari penggunaan corak dan warna cat tembok, poster besar, wallpaper, atau rak-rak pajangan. Aplikasikan juga dekorasi pada dinding ruang makan Anda, jangan biarkan kosong hingga menimbulkan kesan sepi.
4. Jangan lupakan dekorasi meja
Meja menjadi furnitur yang harus diutamakan dalam ruang makan, baik itu di rumah maupun di kafe. Apalagi saat ini, objek yang paling sering difoto dan di-upload ke sosial media adalah objek yang diletakkan di atas meja. Selain makanan atau minuman yang disajikan, dekorasi pada meja pun menjadi objek pendukung agar foto menjadi makin menarik. Gunakan dekorasi meja yang unik dan kreatif. Meletakkan peralatan makan di atas meja pun juga bisa menjadi salah satu dekorasi. Akan lebih menarik jika Anda dapat menyesuaikan dekorasi meja dengan bahan material meja sehingga akan timbul kesan harmonis pada desain ruang makan secara keseluruhan.
5. Manfaatkan pencahayaan alami
Ruang makan akan terasa lebih hangat jika mendapat asupan cahaya alami dari luar. Gunakan jendela besar yang tembus pandang. Selain mendapatkan pencahayaan alami, Anda dan anggota keluarga juga dapat menikmati pemandangan dari luar.
Namun, jika lokasi ruang makan tidak memungkinkan untuk pencahayaan alami, gunakan lampu pendukung seperti lilin atau lampu dinding. Pencahayaan pada desain interior ruang dapat memberikan suasana yang berbeda.
6. Percantik ruangan dengan tanaman
Apapun gaya desain yang Anda gunakan pada interior ruang makan, selalu pastikan untuk menempatkan tanaman segar. Lokasinya pun sesuai dengan keinginan Anda. Ada yang menjadikannya dekorasi di atas meja, ada yang diletakan di rak dinding, ada juga yang menempatkan di lantai. Pilih tanaman-tanaman yang memang cocok ditempatkan pada interior rumah, khususnya ruang makan. Gunakan desain vas yang mendukung. Selain tanaman, Anda pun dapat menempatkan bunga sebagai dekorasi. Saat ini, baik tanaman atau bunga sebagai dekorasi sudah banyak yang dibuat versi plastik atau palsunya dengan desain dan warna-warna yang menarik sehingga akan semakin memudahkan Anda dalam mempercantik ruang makan.
7. Selalu jaga kebersihan
Ruang makan dengan desain interior yang cantik harus didukung dengan kebersihan yang selalu dijaga pemilik rumah dan anggota keluarga lain. Ruang makan adalah ruang sosial dimana seluruh anggota berkumpul untuk makan dan juga berbagi cerita, maka menjaga kebersihan ruang makan menjadi komitmen yang penting untuk dipatuhi semua anggota keluarga.
Jadikan ruang makan sebagai ruang untuk bersenang-senang, bukan hanya dalam hal berkumpul dan berbagi cerita, tetapi juga dapat digunakan sebagai tempat bekerja. Seperti halnya kafe, ruang makan yang nyaman dapat membantu Anda menemukan ide-ide baru dan kreatif.