icon-floating-button
Search
Close this search box.

Implementasi Warna Abu-Abu di Kamar Tidur

December 2, 2019

Dalam psikologi warna, abu-abu mewakili netralitas dan keseimbangan, juga mewakili kesan mewah dan elegan sehingga dapat Anda gunakan sebagai warna cat dinding atau pada furnitur di rumah. Namun, abu-abu juga memiliki konotasi negatif, biasa dikaitkan dengan kusam atau gelap, depresi dan kehilangan. Lalu, bagaimana bila Anda ingin menerapkan warna abu-abu di kamar tidur?

Penggunaan warna abu-abu pada kamar tidur dapat memberikan suasana tenang, juga kesan redup yang membantu Anda melepas lelah atau stres sehingga memudahkan untuk beristirahat dan tidur lebih nyenyak. Ingin coba? Beberapa ide berikut ini merupakan paduan warna abu-abu berikut ini bisa diaplikasikan di kamar tidur:

Abu-Abu Dipadukan dengan Hitam Putih

Bila Anda pecinta warna abu-abu, nuansa dominan abu-abu berpadu hitam dan putih bisa diterapkan untuk hampir seluruh bagian kamar tidur.  Paduan warna ini memberikan kesan elegan dan mewah. Untuk mempermanis ruangan, gunakan dengan menambahkan elemen warna lain pada dekorasi  misalnya tanaman dalam ruangan, lukisan, atau pajangan kecil, namun jangan terlalu banyak warna, sehingga kesan kuat dari warna utama abu-hitam-putih tetap terasa.

cat kamar tidur abu-abu

abu-abu kamar tidur

warna abu-abu elegan

 

Warna Pastel Mempercantik Ruangan Berwarna Abu-Abu

Warna abu-abu yang netral memang mudah untuk dipadukan dengan banyak warna, termasuk warna pastel yang memberikan kesan lembut, tenang namun optimis. Bagi penyuka warna ini dan ingin diaplikasikan pada kamar tidur akan menjadikannya sebagai tempat istirahat serta menambah semangat saat bangun tidur pagi untuk kembali beraktifitas.

abu-abu dan pastel kamar tidur

warna lembut kamar tidur

 

Kesan Hangat Tercipta dari Paduan Abu-abu

Sebagian orang menyukai warna hangat pada interior kamar tidur untuk memberikan sentuhan gairah, namun terkadang warna hangat juga bisa menimbulkan kesan terlalu bersemangat. Agar kesan hangat tersebut tidak mengganggu tidur Anda, warna abu-abu bisa menjadi paduan warna yang serasi.

Warna hangat favorit Anda seperti terakota, oranye, coklat bisa ditambahkan pada furnitur, perlengkapan tempat tidur atau dekorasi ruangan lainnya, memberikan kesan chic pada kamar namun tetap memberikan ketenangan.

cat kamar tidur yang hangat

warna bergairah di kamar tidur

cat kamar tidur romansa

 

Suasana Netral yang Segar

Bagi Anda yang menginginkan nuansa alam yang natural, bisa menambahkan beberapa tanaman dalam ruang sehingga kamar Anda terasa lebih segar dengan warna hijau alami dari corak daun tanaman.

Pilihlah tanaman yang memiliki fungsi membersihkan udara dari polusi dengan ukuran yang tidak terlalu besar dan mudah perawatannya, seperti aneka jenis sansiviera, peace lily, dan beberapa jenis tanaman rambat seperti sirih gading.

cat kamar tidur abu-abu dan hijau

warna kamar tidur netral dan hijau

 

Keseimbangan Warna Netral dan Alam

Selain dengan tanaman, nuansa natural alam bisa juga Anda hadirkan dalam kamar dengan menambahkan elemen warna atau corak kayu pada lantai kamar maupun furnitur. Saat ini bisa dengan mudah kita temukan lantai keramik dengan motif kayu, sehingga lebih mudah dalam perawatannya.

Lantai parket kayu, maupun krey kayu pengganti gorden kini memiliki banyak motif dan warna yang bisa Anda sesuaikan dengan warna furnitur kamar lainnya.

warna kamar tidur alami

kamar tidur abu-abu kayu

 

Abu-Abu pada Aksesoris Kamar Tidur

Anda menyukai warna abu-abu namun tidak untuk cat dinding? Tak perlu khawatir, warna yang satu ini memang mudah diimplementasikan pada bagian manapun dalam kamar Anda, seperti lukisan, bantal, selimut, karpet, sofa atau dekorasi lainnya.

aksesoris kamar tidur

warna kamar tidur abu-abu pastel

aksesoris abu-abu kamar tidur

 

Elegan, chic dan simple namun tetap stylish itulah kesan yang Anda selalu dapatkan pada warna abu-abu. Selamat mencoba mengaplikasikannya di kamar tidur ya.

Salam warna warni!

Artikel Terkait

Wujudkan Musim Panas Seru Dengan Kolam Seperti Baru

Teknik Jitu Agar Cat Tembok Selalu Bersih, Cerah, dan Bersinar

Rahasia Menghapus Cat dengan Mudah: Solusi Terbaik dari Glotex Paint Remover Cairan

Melindungi Atap dengan Sempurna: Keajaiban MetroRoof dari Pacific Paint untuk Atap yang Awet dan Indah!

Artikel Terkait

Scroll to Top