icon-floating-button

6 Kesalahan Dekorasi dan Cara Menghindarinya

November 29, 2019

Apakah Anda pernah mengalami, setelah beberapa jam meluangkan waktu untuk mendekorasi rumah, Anda mendapati ternyata hasilnya tidak memuaskan, bahkan terasa tidak bagus sama sekali?

Ada beberapa kesalahan umum yang terjadi ketika seseorang mendekorasi ruangan. Kesalahan kecil yang tanpa sadar dilakukan sebenarnya bisa dihindari. Berikut beberapa kesalahan yang sering terjadi, yaitu:

1. Memiliki terlalu banyak bingkai foto di dinding

Foto, figura dan panjangan di dinding selalu bisa memberikan kesan yang bagus dan menambah nuansa tertentu di dalam ruangan. Namun terlalu banyak dan monoton bentuknya, akan membuat dinding tampak penuh dan kesan ruangan menjadi sempit.

Terlalu banyak figura di dinding

Banyaknya bingkai foto pada dinding juga membuat yang melihat terpecah fokus, tidak mendapatkan kesan yang kuat pada suatu obyek yang ingin ditampilkan.

Anda dapat menghindari kesalahan ini dengan memadukan beberapa jenis pajangan yang memiliki bentuk berbeda dan dalam jumlah yang relatif sedikit sehingga tidak memenuhi dinding seperti dekorasi berikut ini:

Gunakan sedikit hiasan dinding

 

2. Tidak menentukan tema ruangan

Tema minimalis banyak digemari untuk diterapkan dalam dekorasi rumah. Tema otentik, vintage, atau berkesan tua juga memiliki banyak penggemar, sangat cocok untuk diaplikasikan untuk dekorasi ruangan tertentu.

Namun apa jadinya bila Anda tidak menetapkan tema ruangan yang akan Anda dekor dan memasukkan semua itu di tempat yang sama?

Tidak memiliki tema

Bukannya mendapatkan nuansa yang tepat, alih-alih malah mendapatkan kesan yang sulit dipahami, apa tema yang Anda ingin tampilkan.

3. Terlalu banyak furnitur

Biasanya terjadi ketika sebuah keluarga pindah rumah dimana ada ruangan yang lebih kecil dari ruangan di rumah sebelumnya. Ruangan yang sebelumnya terasa lapang dan nyaman, di rumah baru bisa berubah menjadi ruang yang penuh sesak dengan furnitur.

Bagaimanapun Anda mencoba, memindah meja ke sudut sana, menarik sofa ke sisi ruangan, hasilnya sama saja. Ruangan terasa sempit dan penuh sesak.

Terlalu banyak furnitur

Anda harus mulai memutuskan untuk memilih mana furnitur yang akan Anda gunakan dan mana yang harus dikeluarkan dari ruangan. Anda perlu melakukan decluttering rumah agar lebih nyaman, dapatkan tips mudah melakukannya pada artikel kami 7 Tips Decluttering Rumah Anda.

4. Melupakan Tanaman

Walaupun Anda tidak memiliki hobi berkebun atau merawat tanaman, jangan pernah melupakan tanaman dalam rumah saat mendekorasi ulang. Percayalah, tanaman akan membawa suasana baru yang lebih segar dalam rumah Anda.

Ingin lihat bedanya? Bandingkan 2 foto dekorasi sederhana di bawah ini:

ruangan tanpa tanaman

ruangan dengan tanaman

Anda lihat, dengan hanya satu pot tanaman di dalam ruangan sudah bisa memberi nuansa lebih hidup, segar dan menambah warna di dalam ruangan tersebut. Bila Anda bisa menambahkan beberapa tanaman yang disesuaikan dengan furnitur yang ada, kami yakin hasilnya akan lebih memanjakan mata.

tanaman dekorasi

 

5. Kabel terjuntai

Anda telah memilih furnitur dan meletakkan di posisi yang tepat, lalu Anda mulai menambahkan asesoris untuk dekorasi disana. Semua kelihatan bagus, kecuali satu hal: Terlihat kabel yang menjuntai, merusak penataan barang yang sudah rapi disana.

Tidak merencanakan kabel

Merencanakan dimana barang elektronik diletakkan dan dimana terdapat sumber listrik (stop kontak) untuk menyalakannya adalah hal yang sering terlewatkan. Sebaiknya, Anda memperhatikan hal tersebut sebelum mendekorasi ruangan, apalagi bila asesoris yang digunakan adalah barang yang Anda beli baru. Anda menjadi galau untuk memutuskan, asesoris dipasang merusak keindahan, tidak digunakan Anda telah mengeluarkan uang.

6. Takut mengeksplorasi warna

Warna putih, krem, beige dan warna terang lainnya adalah warna-warna netral paling umum digunakan untuk dinding rumah. Khususnya bila ingin menampilkan kesan ruangan lebih luas, juga untuk memberi nuansa terang dan bersih.

Namun terlalu dominan kombinasi warna yang hampir sama dalam sebuah ruangan akan membuat suasana ruangan menjadi kaku dan kurang hidup rasanya.

ruangan monoton

Jangan takut memberi warna karena terlalu banyak warna netral membosankan. Cobalah untuk membrikan sentuhan warna disana-sini untuk menghidupkan ruangan.

warna cat lebih hidup

Padukan warna pilihan Anda dengan warna turunannya yang lebih muda. Warna hijau bisa Anda padukan dengan warna biru karena sifat keduanya yang sama, memberi kesan teduh dan nyaman. Tambahkan sedikit sentuhan warna alam seperti coklat, bahkan juga warna oranye untuk memberi kesan hangat yang bersahabat dalam ruangan yang nyaman.

 

Anda lihat, mendekorasi ruangan untuk terlihat lebih bagus sebenarnya cukup mudah dilakukan, asalkan Anda sejak awal telah memahami apa-apa yang harus dihindari sehingga tidak melakukan kesalahan yang merusak hasilnya.

Salam Warna Warni.

Artikel Terkait

Rahasia Menghapus Cat dengan Mudah: Solusi Terbaik dari Glotex Paint Remover Cairan

Melindungi Atap dengan Sempurna: Keajaiban MetroRoof dari Pacific Paint untuk Atap yang Awet dan Indah!

“Autoglow Clear Coat: Kilap Maksimal dan Perlindungan Luar Biasa untuk Kendaraan Anda!”

Glo-Lite SSP: Perlindungan Menawan untuk Permukaan Kayu dan Besi di Rumah Anda

Artikel Terkait

Scroll to Top