icon-floating-button

8 Cara Mengatasi Tembok Lembab Dengan Benar

May 20, 2022

Ketika kalian melihat tembok yang lembab, pasti dari kalian sangatlah kesal dan kalian pasti bertanya-tanya apa penyabab dari tembok yang lembab. Banyak faktor yang dapat di timbulkan dari tembok yang lembab, nah disini mimin ingin membantu kalian untuk memberikan cara mengatasi tembok lembab.

Sebenarnya penyebab dari tembok lebab itu sendiri dikarenakan ketidak pahaman kita untuk memberikan hasil akhir pada tembok. Mimin sering kali melihat, ketika tembok baru kering sedikit dan tanpa kalian mengeceknya sudah langsung memulai proses selanjutnya seperti mengecat. Nah penyebab inilah yang membuat tembok menjadi lembab dan akan menimbulkan keretakan pada tembok rumah kalian bahkan dapat menimbulkan jamur dan lumut pada tembok.

Lalu bagaimana cara mengatasi tembok lembab? Di bawah ini mimin akan bantu kalian untuk mengatasi tembok yang lembab, yuk simak ulasannya.

1. Menggunakan Cairan Anti-jamur

Cara yang pertama sebenarnya sangatlah mudah, kalian hanya perlu membeli cairan anti jamur. Alangkah lebih baiknya, kalian membersihkannya terlebih dahulu dengan lap kering lalu semprotkan cairan anti-jamur. Dan langkah yang terakhir adalah kalian hanya perlu membersihkan cairannya dengan lap yang kering.

Yang kalian harus pahami bahwa tembok yang lembab itu sendiri terjadi akibat pertumbuhan dari jamur pada celah dan permukaan tembok. Jika hal ini dibiarkan, maka akan merusak tembok rumah kalian yang akan mengakibatkan hal yang cukup fatal. Nah dengan menggunakan cairan anti-jamur juga akan mencegah kembalinya jamur pada dinding rumah kalian.

2. Menggunakan Water-proofing

Menggunakan cat tembok water-proofing atau yang biasa kita sebut cat anti-air adalah cara selanjutnya untuk menghindari cat tembok kalian yang mengalami kelembaban. Kalian bisa menggunakan cat anti-air yang dapat memberikan perlindungan pada dinding rumah kalian, jika kalian ingin mengetahui kelebihan apa saja yang terdapat pada cat Water-proofing kalian bisa baca seputar produk dibawah yah.

Baca : Keuntungan cat Water-proofing

3. Buka Jendela

Nah untuk cara selanjutnya juga cukup mudah nih pplovers, untuk mengatasi tembok yang lembab kalian hanya perlu lebih sering untuk membuka jendela. Hal ini bisa dilakukan ketika sebelum kalian melakukan pengecatan pada tembok.

Karena ketika kamu membuka ventilasi atau jendela rumah kalian akan membiarkan rumah bernapas dan mendapatkan udara baru dari luar. Dengan begitu, tembok rumah akan semakin lebih kering karena mendapatkan sirkulasi udara yang cukup.

4. Mengecat ulang

Cara selanjutnya sebenarnya agak sedikit rumit, karena kalian perlu mengecat ulang tembok rumah kalian. Akan tetapi, cara ini yang paling ampuh menurut mimin karena ketika kalian mengecat ulang temboknya maka kalian sudah dapat memhami apa saja yang dapat kalian lakukan untuk menghindari tembok lembab.

Akan tetapi yang harus kalian perhatikan ketika ingin mengecat ulang temboknya, kalian harus terlebih dahulu untuk menghilangkan jamurnya. Dan untuk catnya harus menggunakan cat anti-air atau water-proofing, hal ini menghindari kembali terjadinya kelembaban.

5. Memeriksa bangunan

Salah satu cara mengatasi tembok lembab selanjutnya adalah dengan memeriksa kondisi bangunannya terlebih dahulu. Hal ini dapat membantu kalian menemukan penyebab dari tembok rumah kalian menjadi lembab. Lalu ketika kalian sudah menemukan penyebab terjadinya tembok rumah kalian lembab, kalian bisa mencari cara yang tepat untuk mengatasi dan mencegah tembok kalian menjadi lembab.

6. Menggunakan Protimeter

Menggunakan alat protimeter adalah salah satu cara ampuh untuk mencegah terjadinya tembok lembab. Pada alat protimeter memiliki 2 besi yang dapat ditusukan pada dinding. Ketika lampu pada alat ini menyala, itu berarti tembok rumah kalian sudah kering dan layak untuk dicat.

Ketika lampu pada indikator protimeter menyala dan berwarna hijau, hal ini menandakan bahwa tingkat kelembaban pada tembok adalah 20%. Lalu ketika indikatornya menyata dan berwarna kuning atau merah, sudah dapat dipastikan bahwa lemebaban dari tembok rumah kalian di atas 20%.

7. Menggunakan dehumidifier

Selain menggunakan promimeter, ada juga alat-alat yang dapat kalian gunakan untuk mengatasi kelembaban. Nama alat itu sendiri adalah dehumidifier, dehumidifier itu sendiri berfungsi untuk menghilangkan kelembaban udara pada ruangan. Ala-alat yang dapat membantu kalian untuk menghilangkan kelembaban seperti ini, memang sangat ampuh untuk mencegah terjadinya kelembaban pada dinding rumah kalian.

8. Bersihkan tembok

Cara terakhir yang dapat kalian lakukan adalah dengan rutin membersihkan tembok rumah kalian. Memang dengan cara seperti ini hanya dapat membantu menghilangkan kelembaban dari luar dan bukan dari dalam. Akan tetapi dengan kalian membersihkannya secara rutin hal ini dapat membantu tembok rumah kalian terhindar dari debu dan jamur. Dan yang sudah mimin bahas diatas, jamur itu sendiri dapat membuat tembok rumah kita menjadi lembab.

Nah, banyakan cara mengatasi tembok lembab? kalian tinggal pilih saja, ingin menggunakan cara yang rumit atau cara yang mudah. Semoga cara ini dapat mengatasi dinding lebab dirumah kalian, jika kalian ingin menanyakan sesuatu bisa langsung tulis di kolom komentar ya.

Artikel Terkait

Ide Ruang Modern dengan Sentuhan Retro: Menggabungkan Gaya Masa Kini dan Klasik

Menciptakan Wellness Corner di Hunian Anda: Ide dan Tips Inspiratif

Menghadirkan Gaya Japandi ke Dalam Rumah Anda: Ide dan Tips Menarik

Tips Mengkilatkan Kendaraan Kesayangan Kamu agar Selalu Tampak Baru

Artikel Terkait

Scroll to Top