icon-floating-button

Cara Cegah Karat dengan Cat Besi yang Tepat

February 19, 2021

Cuaca yang tak menentu hari-hari ini bisa membuat bahan atau material yang terbuat dari besi dapat mudah berkarat akibat air hujan maupun teriknya sinar matahari. Berbagai cara bisa Anda lakukan untuk mencegah terjadinya karat pada furnitur maupun material bangunan yang terbuat dari besi. Salah satu solusi untuk mencegah adanya karat adalah mengecatnya dengan cat besi dari Pacific Paint, yakni Glo-Lite Super Synthetic Paint (SSP). Cat kayu dan besi ini terbukti ampuh melindungi segala furnitur maupun dekorasi yang berbahan dasar besi dari karat atau korosi, lumut, maupun jamur.

Cegah Karat

Sebelum membahas lebih lanjut mengenai langkah-langkah dalam mencegah karat, yuk kita ketahui dulu apa itu karat. Ya karat merupakan hasil proses oksidasi pada besi. Tiga elemen yang memungkinkan terjadinya reaksi itu adalah air, oksigen, dan garam terlarut. Apabila besi mulai berkarat meskipun hanya sedikit, semakin lama akan menyebar dan kekuatan struktur besi akan menurun. Besi akan mudah patah dan keropos. Selain itu, karat juga beracun dan dapat membahayakan kesehatan. Oleh sebab itu, perlu adanya upaya untuk mencegah masalah tersebut.

3 Cara tepat Cegah Karat dengan Cat Besi

Apa saja yang bisa Anda lakukan untuk mencegah terjadinya karat ini? Simak ulasan berikut ini yaa

1. Kontrol kelembapan udara dalam ruangan

Bisa dikatakan ini cara termudah untuk mencegah timbulnya karat. Anda bisa menurunkan kelembaban udara yang dapat memperlambat proses oksidasi besi. Perlu diperhatikan, besi adalah material yang mudah sekali lembab dan menimbulkan karat.

Apabila Anda sehari-hari menggunakan Air Conditioner (AC) di rumah maka aturlah kelembabannya. Tempatkan furnitur Anda yang berbahan dasar besi di ruangan dengan suhu kelembaban yang rendah.

Cegah Karat

2. Lapisi besi dengan oli atau minyak

Hindari karat atau korosi dengan melapisi besi dengan oli atau minyak. Lapisan oli atau minyak dapat mencegah terjadinya kontak langsung dengan air.

3. Cat besi dengan Glo-Lite Super Synthetic Paint

Anda tidak perlu bingung loh memilih cat kayu dan besi, karena Pacific Paint menghadirkan cat kayu dan besi berkualitas bagus dengan harga ekonomis yakni Glo-Lite SSP.

Selain menambah keindahan dengan warna-warna yang menarik, cat ini membuat Anda tidak perlu khawatir lagi untuk menempatkan furnitur maupun material baik di interior maupun eksterior, karena difomulasikan dengan bahan-bahan terbaik yang kuat dan tahan terhadap sinar UV, air, serta cuaca panas. Jadi udah yakin kan kalau pilihan tepat untuk cat besi ya Glo-Lite SSP.

GloLite

Gimana? Cukup mudah kan melindungi furnitur maupun barang bermaterial besi yang ada di sekitar Anda. Kini tak perlu khawatir lagi memilih furnitur maupun dekorasi berbahan dasar besi untuk memperindah rumah. Perlu diingat, meskipun sudah melakukan beragam langkah di atas, tetap diperlukan pengecekan rutin dan perawatan berkala untuk mempertahankan struktur besi agar karat tidak muncul.

Ingat cegah karat dengan cat besi yang tepat yaa ?

Baca juga : Tampilan Baru Furnitur Kayu dengan Glo-Lite

Artikel Terkait

Rahasia Menghapus Cat dengan Mudah: Solusi Terbaik dari Glotex Paint Remover Cairan

Melindungi Atap dengan Sempurna: Keajaiban MetroRoof dari Pacific Paint untuk Atap yang Awet dan Indah!

“Autoglow Clear Coat: Kilap Maksimal dan Perlindungan Luar Biasa untuk Kendaraan Anda!”

Glo-Lite SSP: Perlindungan Menawan untuk Permukaan Kayu dan Besi di Rumah Anda

Artikel Terkait

Scroll to Top